Anak Buah Hatta Desak SBY Surati Obama
Minta Protes Tertulis Atas Film Innocence of Muslims
Selasa, 18 September 2012 – 18:08 WIB

Anak Buah Hatta Desak SBY Surati Obama
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) di DPR, Tjatur Sapto Edy, mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk segera menyurati Presiden Amerika Serikat, Barack Obama agar segera menghukum pembuat film Innocent of Muslims yang telah melecehkan Nabi Muhammad dan umat Islam di seluruh dunia.Menurut Tjatur, pemerintah Indonesia jangan hanya protes lisan saja.
"Saya pikir Presiden SBY atas nama rakyat Indonesia , atas nama kemanusiaan, atas soliditas umat beragama, buatlah surat yang keras kepada Presiden Obama. Presiden SBY jangan sungkan-sungkan agar Presiden Obama menghukum pembuat film tersebut," kata Tjatur di gedung parlemen, di Jakarta, Selasa (18/9).
Politisi PAN yang dipercaya sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR itu menegaskan, fraksinya juga mengutuk keras film yang dibuat oleh warga negara Isreal, Nakoula Basseley tersebut. Dia menegaskan, film itu adalah sebuah penghinaan.
"Maka PAN mengutuk keras film Innocent of Muslims yang menimbulkan kekerasan-kekerasan. Kita memang harus marah dengan film itu," kata Wakil Ketua Komisi III DPR itu.
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (F-PAN) di DPR, Tjatur Sapto Edy, mendesak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk segera menyurati
BERITA TERKAIT
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri
- Soal Ketenagakerjaan, Bang Lukman Sampaikan Pesan untuk Pram dan Rano Karno
- Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Jadi Anomali, Hinca Pertanyakan Sistem Rekrutmen Polri
- Dukung Revisi UU TNI, Jenderal Agus: Disesuaikan dengan Permasalahan