Anak Buah Hercules Diminta tak Terpancing
Senin, 11 Maret 2013 – 07:48 WIB
![Anak Buah Hercules Diminta tak Terpancing](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
Anak Buah Hercules Diminta tak Terpancing
SEMARANG - DPD Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) Jawa Tengah meminta anggotanya di seluruh Jawa Tengah untuk tetap tenang dan tidak terpancing untuk melakukan tindakan apa pun termasuk demo ke Jakarta terkait ditangkapnya Ketua Umum DPP GRIB, Hercules Rozario Marshal.
Sekretaris DPD GRIB Jateng, Mulder Denny Setiawan mengatakan, kasus yang sedang dialami ketua umumnya adalah persoalan pribadi dan tidak menyangkut GRIB.
Baca Juga:
"Di media disebutkan Hercules adalah Ketua GRIB. Memang Hercules adalah ketua umum kami, tapi saat kejadian, persoalannya adalah pribadi di mana beliau sebenarnya hendak melerai anak buahnya," ujar Denny Setiawan.
Dia meminta seluruh DPC GRIB di Jateng tetap fokus menjalankan roda organisasi sebagai ormas. Sesuai AD/ART, GRIB mempunyai tugas membantu pemerintah mengurangi angka pengangguran dan memperluas lahan pekerjaan.
SEMARANG - DPD Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) Jawa Tengah meminta anggotanya di seluruh Jawa Tengah untuk tetap tenang dan tidak terpancing
BERITA TERKAIT
- PPPK Tahap 2 Kota Jambi, 200 Pelamar TMS, Diperkirakan Bertambah
- 1.000 Bibit Pohon Ditanam untuk Kelestarian Lingkungan di Babel
- Tiket KA Lebaran Idulfitri Sudah Bisa Dipesan
- Alhamdulillah, Rumah Tidak Layak Huni Mang Upin Kini Sudah Dibedah
- Konektivitas Transportasi Terpadu, JR Connexion PIK 2–Stasiun KCIC Halim Resmi Beroperasi
- Prabowo Minta Efisiensi Anggaran, Ini Langkah yang Dilakukan Muhammad Farhan