Anak Buah Irjen Fadil Ini Siap Bantu Perusahaan Tes Urine Pegawai

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa menyatakan pihaknya siap bekerja sama dengan perusahaan untuk melakukan tes urine kepada pegawai.
"Kalau mau kerja sama silakan," kata dia saat dikonfirmasi, Sabtu (29/10).
Mukti menegaskan Polda Metro Jaya bukan pihak yang berinisiatif melakukan tes urine.
Namun berdasarkan permintaan dari pihak yang membutuhkan.
"Menunggu permintaan, bukan kami proaktif. Kan, ini bisa juga digunakan untuk tetangga, misalnya mencurigai adanya narkoba terus ketua RW-nya minta tolong, baru kami bantu," kata dia.
Perwira menengah Polri itu memastikan kerja sama ini terbuka untuk siapa pun.
"Jadi, kerja sama, bukan kami jemput bola," ujar Mukti. (antara/jpnn)
Kombes Mukti menegaskan Polda Metro Jaya bukan pihak yang berinisiatif melakukan tes urine.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- AKBP Fajar Ditangkap Propam Mabes Polri, Kasusnya Dobel
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Polisi Grebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 7 Pelaku Diamankan, Lihat nih!
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- Polisi Sudah Antisipasi Titik Kepadatan Kendaraan Selama Ramadan di Jakarta
- Polda Metro: Penggunaan Bahu Jalan di Tol Efektif Kurangi Kepadatan