Anak Buah Kena OTT, Maruli Ogah Berkomentar
.jpg)
Ditemui awak media di tempat yang sama, Maruli memilih bungkam saat ditanya mengenai OTT jaksa AF. Malahan sejumlah pria berseragam coklat yang diduga adalah anak buah Maruli menghalang-halangi pewarta melakukan wawancara.
Informasi yang dihimpun, AF berstatus sebagai jaksa penyidik utama di bidang Pidana Khusus Kejati Jatim. AF saat ini sedang menangani sejumlah perkara, di antaranya dugaan penyimpangan anggaran di Pemprov Jatim, dan dugaan korupsi di BUMD PT Panca Wira Usaha Jatim.
AF boleh dibilang belum cukup lama berdinas di Jatim. Kedatangannya hampir berbarengan dengan Maruli. Selama ini, karir AF lebih menonjol dalam pengusutan kasus korupsi. Awalnya dia bertugas di Seksi Pidana Khusus Kejari Sorong, Papua.
Dia kemudian berpindah tugas ke Kejaksaan Agung di Bidang Pidana Khusus. Selanjutnya, dia pindah ke Kejati Jatim dan bertugas sebagai penyidik di BIdang Pidana Khusus.
Di lingkungan Kejati Jatim, dia dikenal orang yang sangat dekat dengan atasan. AF ditangkap oleh tim khusus bentukan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus, Arminsyah. (dka/d/dil/jpnn)
BOGOR - Jaksa penyidik di Bidang Pidana Khusus Kejati Jatim Ahmad Fauzi (AF) terjerat operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan oleh instansinya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun