Anak Buah Megawati Anggap Pernyataan Andi Arief Berlebihan

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDIP Said Abdullah mengkritik pernyataaan Andi Arief, seperti tertuang dalam heboh video berdurasi satu menit 51 detik, yang merekam tudingan Ketua Bappilu Partai Demokrat itu.
"Itu menurut hemat saya sangat berlebihan," kata Said ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (27/9).
Ketua Banggar DPR RI itu menyarankan Andi Arief bisa mengungkap hal rasional ketika berpolitik dan bukan melontarkan tudingan.
"Dia seharusnya lebih rasional memandang konstelasi politik nasional," ucap Said.
Sebelumnya, beredar video berdurasi 1 menit 51 detik di jajaring WhatsApp yang merekam Ketua Bappilu Partai Demokrat (PD) Andi Arief sedang berbicara tentang isu perpolitikan di Indonesia.
Tampak, tertulis Jiwa Demokrat di sisi atas video saat Andi Arief yang mengenakan kemeja biru sedang berbicara.
Andi Arief dalam video awal menyebut ada dugaan pemanfaatan penegak hukum meski tidak dirinci waktu penggunaan hal tersebut.
"Jadi arah ke sana, memanfaatkan aparat penegak hukum, sangat mungkin bisa terjadi," kata aktivis 1998 itu dalam video yang beredar, Senin (26/9).
Said Abdullah mengkritik pernyataaan Andi Arief seperti tertuang dalam heboh video berdurasi satu menit 51 detik yang merekam tudingan Ketua Bappilu.
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina
- Brando PDIP Minta Dispenda Kawal Ketat Kebijakan Pramono Turunkan Tarif BBM Kendaraan untuk Warga Jakarta
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga