Anak Buah Tersangkut Kasus BPJS, Ini Reaksi Jaksa Agung

jpnn.com - JAKARTA - Kejaksaan Agung (Kejagung) masih menunggu pemeriksaan KPK pada dua jaksa yang terlibat kasus dugaan suap terkait sidang perkara korupsi BPJS 2014 di Subang, Jawa Barat. Keduanya adalah Deviyanti Rochaeni dan Fahri Nurmallo.
Kendati demikian, Jaksa Agung M Prasetyo menunjukkan sinyal akan memberi sanksi tegas dengan mencopot kedua jaksa tersebut jika terbukti benar terlibat dalam kasus itu.
"Ya nanti (dicopot)," jawab Prasetyo singkat saat ditemui di Kejagung, Jakarta, Rabu (13/4).
Prasetyo mengaku tidak ingin gegabah mencopot jaksa dari Kejati Jawa Barat dan Kejati Jawa Tengah itu. Sebab, keduanya masih dalam tahap pemeriksaan. "Ada tahapannnya, ada prosedurnya," imbuhnya.
Selain itu, ia mengaku menghindari pemeriksaan keduanya secara bersamaan dengan KPK lantaran takut dicap sebagai bentuk intervensi dari Korps Adhiyaksa.
"Biarkan sekarang ditangani KPK dulu, kami tidak akan mencampuri," pungkas politikus Nasdem nonaktif tersebut. (Mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi