Anak Didik Rumah Pintar Punggur Cerdas Bersemangat Belajar di Alam Terbuka
Menurutnya, para orang tua atau wali siswa hanya diwajibkan membayar biaya administrasi sebesar Rp 2 ribu untuk satu kali pertemuan, yang digunakan untuk membeli spidol, papan tulis dan ada reward bagi mereka yang tangguh.
"Intinya kami kembalikan lagi kepada mereka uang yang Rp 2 ribu itu kepada mereka," katanya.
Dia menambahkan konsep materi belajar di Rumah Pintar Punggur Cerdas juga sama dengan kurikulum dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kubu Raya.
"Yang membedakan hanya ekstrakurikulernya. Kami berharap anak-anak nantinya juga bisa melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi lagi," jelasnya.
Kasi Pelayanan Kantor Desa Punggur Kecil Herman mengatakan pemerintah desa mendukung sepenuhnya karena saat ini masih terkendala situasi Covid-19, sehingga belum bisa menganggarkan untuk rumah pintar itu.
"Mudah-mudahan pada tahun 2021/2022 kami bisa anggarkan bantuannya. Kami akan mencoba membantu semaksimal mungkin dalam peningkatan sumber daya manusia di Desa Punggur Kecil," katanya. (antara/jpnn)
Meskipun dengan kondisi belajar di alam terbuka tidak mematahkan semangat anak didik kami untuk tetap menimba ilmu demi masa depan yang lebih baik
Redaktur & Reporter : Boy
- BNI, CIMB Niaga, & CIMB Niaga Finance Salurkan Bantuan kepada Siswa di NTT
- Sebegini Donasi MSIG Life untuk Makanan Bergizi & Pendidikan Anak Pra-Sejahtera
- Novita Hardini Sebut PPN 12 Persen Berdampak pada Akses Pendidikan Berkualitas
- Ibas Ingatkan Kelebihan & Risiko Teknologi AI bagi Pendidikan
- Pijar Sekolah Bantu Intansi Pendidikan Tingkatkan Kinerja
- Lestari Moerdijat Harap Kekerasan di Lingkungan Pendidikan Harus Segera Ditindaklanjuti