Anak Ditanya Teman soal Foto Mesra Ibunya, Steven Rumangkang Sedih, Perih

jpnn.com - FOTO mesra Angel Karamoy dengan Pasha Ungu membuat Steven Rumangkang sangat kecewa, pedih, perih.
Tidak hanya Steven, kedua anak Angel, Lovely Maria Rumangkang, dan Junio McKenzie Rumangkang juga disebut kecewa dan shock dengan foto yang beredar.
”Anak sangat sedih. Terutama yang perempuan, dia sudah lebih mengerti,” ujar Steven, saat jumpa pers di kediamanya di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan.
Meski begitu, Steven berusaha untuk menutupi kejadian itu. Sebisa mungkin, pria asal Manado itu mencegah anak-anaknya untuk menonton televisi.
”Saya hindari menonton televisi, khususnya infotainment. Saya suruh nonton kartun saja,” jelasnya.
Sayangnya, lantaran itu sudah menjadi konsumsi publik, dirinya tidak bisa menghindari anak-anaknya mengetahui dari media lain. Ditambah lagi, teman-teman sang anak juga rata-rata sudah tahu.
BACA: Steven Yakin Foto Mesra dengan Pasha Ungu Itu Angel Karamoy: Itu Bajunya Dia
”Dia muka sedih ada beberapa teman tanya soal ibunya. Saya lihat anak mau nangis, dengarnya juga sedih. Saya berusaha tegar menjelaskannya,” paparnya. (ash/sam/jpnn)
FOTO mesra Angel Karamoy dengan Pasha Ungu membuat Steven Rumangkang sangat kecewa, pedih, perih. Tidak hanya Steven, kedua anak Angel, Lovely Maria
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Opick Ogah Ribut soal Royalti Lagu, Ternyata Ini Alasannya
- Kisah Keluarga Hangat dan Emosional di Balik Film Hanya Namamu Dalam Doaku
- Dikabarkan Kritis di Rumah Sakit, Elly Sugigi Beri Klarifikasi
- Label Rekaman Khusus Metal, AMPS Records Resmi Diluncurkan
- Segera Tayang di Bioskop, Film Muslihat Rilis Official Poster dan Trailer
- Ibunda Berpulang, Eza Gionino Sampaikan Curahan Hati