Anak Gadisnya jadi Korban Perbuatan Terlarang, Perwira TNI Pasti Marah Banget
jpnn.com, DENPASAR - Mahasiswi berinisial Ni Made ABD jadi korban aksi penjambretan.
Perempuan berusia 23 tahun yang juga anak dari perwira TNI di lingkungan Kodam IX Udayana itu dijambret orang tak dikenal pada Rabu (30/12) sekitar pukul 22.00 WITA di Jalan Tangkuban Perahu, Banjar Tegallantang Denpasar Barat, Bali.
Dari informasi yang dihimpun radarbali.id, kronologi hingga aksi jambret menimpa korban, berawal saat Made ABD hendak pulang ke rumah mengendarai sepeda motor.
Di tengah perjalanan, tiba-tiba dua orang berboncengan sepeda motor yang diduga Yamaha N Max melaju dari arah belakang.
Para pelaku langsung menarik paksa tas korban yang berisi sejumlah surat penting dan benda berharga lain, seperti dua buah handphone, kartu BPJS, STNK, SIM, dan kartu ATM.
Karena tali tas korban putus para pelaku pun berhasil membawa kabur tas korban beserta isinya.
"Kejadiannya berlangsung cepat. Korban tidak sempat mengetahui nomor plat kendaraan motor para pelaku," kata sumber petugas, Senin (4/1).
Selanjutnya, atas kejadian itu, korban mengalami kerugian hingga jutaan rupiah dan melaporkan kasus ini ke Mapolresta Denpasar.
Perbuatan terlarang yang menimpa anak dari perwira TNI itu terjadi pada malam hari.
- Satu dari 2 Jambret di Jakarta Utara Ditembak Polisi
- 2 Tahun Buronan Polisi, Jambret di Jakarta Utara Ditembak
- Hendak Pulang ke Rumah, Kalung Ayu Dijambret
- Hp Milik Bule Belanda Raib, Ternyata Dia Pencurinya
- Dubur Yogi dan Celana Dalam Nadiyah jadi Saksi Bisu Perbuatan Terlarang
- Detik-detik Pria Melukai Pacarnya pakai Pisau di Mobil, Oh Pemicunya, Miris