Anak Keterbelakangan Mental Terancam Dideportasi dari Australia

Anak Keterbelakangan Mental Terancam Dideportasi dari Australia
Anak Keterbelakangan Mental Terancam Dideportasi dari Australia

Seorang wanita berusia 50 tahun dengan keterbelakangan mental akut terancam dideportasi dari Australia bulan depan. Dia terancam akan menghabiskan sisa hidupnya di rumahsakit jiwa di India, setelah pemohonan visa ibunya ditolak.

Pada tahun 2012, Florence Allen (80 tahun), pindah dari India ke Melbourne bersama putrinya Sheryil, yang menderita autisme.

Pasangan itu segera bermigrasi setelah suami Florrence Allen meninggal, sehingga keluarganya bisa membantu Sheryil.

Florence Allen telah berhasil memenuhi syarat untuk mengajukan visa bagi lansia, namun permohonannya ditolak karena dia memiliki anak tanggungan yang  juga seorang difabel.

Florence dan Sheryil Allen telah diberitahu bahwa mereka sekarang harus meninggalkan Australia pada tanggal 3 Oktober.

Anak Keterbelakangan Mental Terancam Dideportasi dari Australia
Keluarga besar Sheryl Allen mengatakan mereka dapat mendukung saudara perempuannya sendiri secara finansial.

ABC News: Danielle Bonica

"Memisahkan keluarga... hanya karena anaknya yang keterbelakangan mental," kata Allen sambil menangis.

"Bukan salahnya dia menderita cacat dan dia tidak boleh menderita karena hal itu."

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News