Anak SD Harus Diajari Betapa Indonesia Begitu Hebat
jpnn.com, JAKARTA - Doktor Ilmu Pertahanan Hasto Kristiyanto meminta pengajar di Sekolah Dasar (SD) untuk memberitahukan anak didik mereka betapa Indonesia merupakan bangsa yang sangat besar.
Menurut Hasto, kepala sekolah memiliki peran penting untuk menggelorakan paham tersebut.
Hasto mengatakan Presiden Pertama Bung Karno merupakan pahlawan pembebas bangsa Islam seperti Aljazair, Maroko, Tunisia. Bahkan para pejuang awal kemerdekaan negara-negara itu, sempat disewakan rumah oleh Bung Karno di Jalan Serang, Menteng, untuk merancang kemerdekaannya.
Hal itu disampaikan Hasto saat memberikan kuliah umum bertema "Perspektif Pemikiran Bung Karno dalam Geopolitik dan Penerapan Nilai-nilai Pancasila" di Kampus Pembangunan Karakter Bangsa Indonesia, Astha Hannas, Subang, Jawa Barat, Selasa (27/9).
"Jadi, inilah yang harus kita gelorakan kembali. Dari Kampus Revolusi Mental ini. Bukan hanya melakukan nation and character building, tetapi juga mendidik putra putri bangsa Indonesia termasuk camat, para kepala desa, para kepala sekolah, agar memiliki kesadaran terhadap historis bahwa Indonesa lahir dan didesain sebagai pemimpin di antara bangsa-bangsa di dunia," ujar Hasto.
Hasto merasa bangga bisa bertemu dengan para kepala sekolah. Hasto menilai kepemimpinan Indonesia diawali dari sekolah-sekolah, dari anak-anak didik yang memiliki semangat untuk meraih cita-cita setinggi-tingginya.
"Kunci kepemimpinan Indonesia diawali dan digelorakan dari sekolah-sekolah. Dari anak-anak didik menggelorakan bangsa Indonesia adalah bangsa hebat," tutur Hasto.
Karena itu setelah Indonesia merdeka 17 Agustus 1945, lanjut Hasto, pada 1955 Indonesia sudah berhasil mengadakan Konferensi Asia Afrika (KAA) di Bandung.
Menurut Hasto, kepala sekolah memiliki peran penting untuk menggelorakan kebesaran sejarah Indonesia.
- Anwar Ibrahim Tertawa Saat Prabowo Berseloroh Meminta Mobil F1
- Apa Kendala Proses Ekstradisi Paulus Tannos dari Singapura ke Indonesia
- Selandia Baru Menuju Negara Tanpa Rokok 2025, Indonesia Juga Bisa
- Prabowo Bertukar 5 Kerja Sama dengan India, Kesehatan Hingga Digital
- PDIP Hadirkan Once di Acara Natal Nasional NTT
- Prabowo Singgung Politikus Senior dan Diplomat, Presiden India Ungkit soal Bung Karno