Anak SD Melongo Lihat Pak Polisi Ceramahi Tukang Becak
jpnn.com, JEMBER - Di tengah jalannya Operasi Patuh Semeru 2017 di Jember, petugas Satlantas Polres Jember, tiba-tiba dikejutkan ulah penarik becak yang melawan arus lalu lintas.
Bukan hanya itu, sang tukang becak juga membawa penumpang empat murid sekolah dasar.
Petugas langsung memberikan teguran dan pemahaman tentang keselamatan berlalu lintas kepada penarik becak.
Sementara empat anak SD itu tertegun melihat si penarik becaknya yang sedang diceramahi polantas.
"Yang dilakukannya membahayakan diri dan penumpang, maupun pengguna kendaraan lainnya. Apalagi situasi arus lalu lintas ramai lancar," ujar KP Nopta Histaris, Kasat Lantas Polres Jember yang setuju dengan tindakan anak buahnya menegur pelanggar lalu lintas.
Dalam pelaksanaan Operasi Patuh 2017, Satlantas Polres Jember memberlakukan sanksi e-tilang kepada pelanggar lalu lintas.
Selain menekan praktik pungli, e-tilang juga efisien dalam hal waktu karena pelanggar lalu lintas bisa membayar sendiri denda ke ATM bank terdekat.
"Tercatat sekitar 200 kendaraan, baik motor maupun mobil terjaring dalam operasi yang digelar di kawasan Kota Jember ini," ujar Nopta. (pul/jpnn)
Di tengah jalannya Operasi Patuh Semeru 2017 di Jember, petugas Satlantas Polres Jember, tiba-tiba dikejutkan ulah penarik becak yang melawan arus
Redaktur & Reporter : Natalia
- Hari Pertama Operasi Zebra Semeru 2024, Polres Situbondo Tilang 30 Pengendara
- Operasi Lalu Lintas Patuh Candi 2024 Digelar, 819 ETLE Disiapkan untuk Tilang di Jateng
- Sahroni Menilai Tilang Sistem Poin Bakal Memusnahkan Transaksi Haram oleh Oknum
- Puluhan Kendaraan yang Diparkir Liar Kena Tilang
- Ini Alasan Mak-Mak Nekat Bonceng 7 Orang di Atas Motornya Saat Melintas di Jembatan Ampera
- Polisi Ingatkan Pengendara Jangan Pakai Knalpot Brong, Sanksi Tilang Menanti