Anak Suka Lawan Jenis, Ini yang Dilakukan Ririn Ekawati
jpnn.com, JAKARTA - Menjadi single parent, Ririn Ekawati mengaku sempat kewalahan mengurus buah hatinya yang sudah berajak remaja.
Apalagi, putri sulungnya itu sudah mulai memiliki ketertarikan pada lawan jenis.
"Khawatir pasti ada. Apalagi ini (Jasmine) sekarang sudah ABG. Ada sesuatu yang nggak diceritain, makanya aku sebisa mungkin bukan seperti mamanya tapi seperti temannya, jadi dia bisa cerita apapun," katanya.
Namun, menjadi teman saja ternyata tidak cukup. Ririn ternyata selalu mengawasi perilaku anak melalui sosial media (sosmed).
"Kayaknya dia juga udah mulai suka-sukaan, makannya aku kepo-in dia diam-diam, lewat sosmed juga. Kalau dia enggak cerita, kukepoin Instagram-nya, oh ini ternyata. Kepo itu penting loh. Biar kita tahu kondisi anak kita tanpa dia tahu," ujarnya.
Ririn juga mengingatkan betapa pentingnya menjadi ibu yang tidak kaku atau terlalu banyak aturan.
Sebaliknya, memposisikan diri untuk selalu mendengar keluh kesah, pendapat dan keinginan anak.
"Memang sih, dia komentar mama kepo banget, ingin tahu semuanya. Tapi itu diperlukan sebagai mama. Biar jadi asik curhat-curhatannya, biar dia ngomong sendiri nantinya," tandasnya.
Menjadi single parent, Ririn Ekawati mengaku sempat kewalahan mengurus buah hatinya yang sudah berajak remaja.
- Ririn Ekawati Ikuti Jejak Suami yang Gemar Lari, Bakal Ikut Berlin Marathon 2024
- Kocak, Ibnu Jamil Dimarahi Istri Gegara tak Bawa Pulang Goodie Bag
- Ibnu Jamil & Ririn Ekawati Ikut Alfamart Run 2024, Tak Sabar Boyong Tas Troli Isi 30 Kg
- Sun Life Indonesia Ajak Generasi Muda Wujudkan Mimpi Berwirausaha
- Singgung soal Munafik dan Banyak Masalah, Ashanty dan Ririn Sindir Nindy Ayunda?
- Anak Ririn Ekawati Tampil Memukau di Konser Ensiklomusika