Anak Tega Membunuh dan Mengubur Ayah Kandungnya di Samping Pekarangan Rumah

jpnn.com - INDRAMAYU - Seorang anak di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, tega membunuh ayah kandungnya.
Pelaku berinisial MT, itu juga menguburkan jasad sang ayah di samping pekarangan rumah.
Kasus ini terbongkar setelah dua bulan kejadian.
Polres Indramayu telah menangkap MT.
Penangkapan berawal dari laporan penganiayaan yang dilakukan MT terhadap kakaknya.
"Awalnya kami menerima laporan penganiayaan yang dilakukan oleh MT kepada kakaknya, tetapi setelah diperiksa ternyata MT juga diduga melakukan pembunuhan terhadap ayah kandung," kata Wakapolres Indramayu Kompol Arman Sahti di Indramayu, Senin (28/11).
Perwira menengah Polri ini mengatakan bahwa setelah mendapat keterangan dari tersangka, pihaknya langsung melakukan pencarian terhadap korban yang merupakan ayah kandung MT.
Menurut Arman, pencarian tersebut dilakukan di sekitar rumah korban yang berada di Desa Eretan Kulon, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu. Petugas menyusuri setiap sudut ruangan rumah serta halaman.
Sadis, anak di Indramayu ini tega membunuh ayah kandungnya. Setelah dibunuh, jasad sang ayah dikubur di samping pekarangan rumah. Pelaku sudah ditangkap polisi.
- Arus Balik Lebaran, Lebih dari 4 Ribu Kendaraan Melintas di Tol Cipali Pada Sabtu Ini
- Polisi Cari Warga Hilang di Kawasan Sungai Muar Mukomuko
- Pria Dikeroyok dan Ditusuk Saat Berada di Dermaga Dishub Sungsang, Polisi Tangkap 1 Pelaku
- Polres Tanjung Priok Intensifkan Patroli Selama Libur Lebaran
- Arus Balik Lebaran Meningkat, Tol Semarang-Batang Terapkan Contraflow
- Arus Balik Lebaran, Jalur Nagreg Menuju Bandung Dipadati Kendaraan pada Kamis Malam