Anak Venna Melinda Jadi Korban Pengeroyokan

Anak Venna Melinda Jadi Korban Pengeroyokan
Athalla Naufal bersama ibunya, Venna Melinda. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Anak kedua Venna Melinda, Athalla Naufal dikeroyok oleh orang tidak dikenal. Peristiwa tersebut terjadi di Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Rabu (9/10) sekitar pukul 03.30 WIB.

Athalla lantas menceritakan kronologi kejadian pengeroyokan yang dialami lewat akun Instagram miliknya. Adik Verrell Bramasta itu mengaku dikeroyok oleh empat orang.

"Mau cerita dikit, pas pulang dari rumah teman jam setengah 4, ada mobil angkot yang ngikutin. Awalnya dikira mau lewatin mobil gue. Tapi ternyata pas dikasih jalan, angkot itu malah makin mepet dan berusaha berhentiin mobil," ungkap Athalla, Kamis (10/10).

Tidak disangka, empat orang tersebut ternyata turun dari mobil angkot. Mereka kemudian menyuruh Athalla turun dan langsung memukul.

"Setelah gue keluar, jaket gue langsung dirobek dan ditonjok. Orang yang mukulin ada empat. Gue pun berusaha bela diri tapi ada salah satu yang bawa senjata besi," bebernya.

Untungnya masih ada beberapa warga yang melihat Athalla dikeroyok. Sehingga dirinya masih bisa terselamatkan dari kejadian yang diduga bermodus perampokan tersebut.

"Nyawa saya masih bisa diselamatkan. Sopir angkotnya pun kabur setelah dicegat. Sekarang banyak modus perampokan, buat kalian yang sering nyetir pulang tengah malam hati-hati. Terutama yang di daerah Ciganjur, stay safe," tutup Athalla. (mg3/jpnn)

Tidak disangka, empat orang tersebut ternyata turun dari mobil angkot. Mereka kemudian menyuruh anak Venna Melinda itu turun dari mobil dan langsung memukul.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News