Anak yang Positif Covid-19 Bisa Tetap Minum Vitamin A? Begini Penjelasan Ahli..

Dokter Himawan mengingatkan vitamin A sangat penting untuk diberikan karena tidak dapat diproduksi untuk tubuh. Selain itu, vitamin A juga sangat penting untuk organ mata karena dapat mencegah kelainan Xeropththalmia. Kemudian, vitamin A juga berperan dalam diferensiasi sel-sel tubuh, termasuk sel-sel yang berperan dalam perkembangan tubuh.
"Jadi kenapa kita wajib memberikan vitamin A yang pertama tadi karena tidak bisa dibentuk oleh tubuh dan yang kedua, kita butuh dalam jumlah sedikit untuk fungsi fungsi yang sudah saya sebutkan tadi," kata Himawan.
Himawan menjelaskan defisiensi vitamin A menyebabkan sekitar 500 ribu anak pra-sekolah di seluruh dunia itu buta.
"Sudah ada penelitiannya, kalau pemberian vitamin A itu rutin untuk anak di daerah endemik defisiensi vitamin A, itu dapat menurunkan angka kematian anak sekitar lima sampai 15 persen, sehingga pelaksanaan pemberian Vitamin A rutin ini tak hanya bermanfaat untuk organ mata atau sel-sel tubuh anak, tetapi juga dapat menurunkan angka kematian balita," jelas dia. (antara/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Anggota Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dr. Himawan Aulia Rahman, Sp.A mengingatkan pentingnya tetap memberikan vitamin A.
Redaktur & Reporter : Elvi Robia
- Jaga Kesehatan Kulit dengan Mengonsumsi 5 Vitamin Ini
- 3 Khasiat Salak, Anda Bakalan Terhindar dari Serangan Penyakit Ini
- AHF Indonesia Dorong Peran Asia dalam WHO Pandemic Agreement
- Heboh Kematian Bayi di Kamar Indekos Mahasiswi, Ada yang Janggal
- Mbak Rerie: Pemerataan Layanan Kesehatan yang Berkualitas Harus Direalisasikan
- Pentingnya Diagnosis Asma Secara Dini pada Anak Prasekolah, Orang Tua Wajib Tahu