Anaknya jadi Cawagub Jabar, Haji Umuh Tak Melibatkan Persib
jpnn.com - BANDUNG - Bos Persib Bandung Umuh Muchtar atau biasa dipanggil dengan Haji Umuh mengeklaim tak pengin melibatkan nama klubnya dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat atau Pilgub Jabar 2024.
Haji Umuh mengatakan hal tersebut untuk menangkis tanggapan bahwa Persib dan Bobotoh bakal dibawa ke ranah politis, setelah putra Umuh, yakni Erwan Setiawan mendaftar sebagai calon wakil gubernur (wagub) mendampingi Dedi Mulyadi.
Umuh mengatakan Persib Bandung murni tim sepak bola. Dia meminta jangan dikaitkan Persib Bandung dengan politik seiring keterlibatan Erwan dan dirinya di Pilgub Jabar 2024.
"Semua warna ada di Persib. Jangan ada (yang bilang) masalah ini dipolitisasi. Semua tahu Umuh Muchtar. Jangan membawa-bawa Persib. Siapa yang bawa? Kalian yang bilang Pak Umuh Persib, bukan saya," kata Umuh, seusai mendampingi pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan mendaftar ke KPU Jabar, di Kota Bandung, untuk Pilgub Jabar 2024, Selasa (27/8).
Haji Umuh menjelaskan, banyak entitas yang berada di Persib dan bukan berarti bisa seenaknya melibatkan Persib untuk kepentingan pribadi, termasuk Erwan dan dirinya.
Dia pun meyakini, Bobotoh sudah lebih dewasa dalam memilih calon pemimpin Jabar ke depan tanpa harus melihatnya sebagai pimpinan Persib Bandung.
"Bobotoh sudah bisa melihat mana yang hebat," katanya.
Namun, Ketua DPD Partai Golkar Jabar TB Ace Hasan Syadzili mengungkapkan direkomendasikannya Erwan sebagai pendamping Dedi Mulyadi oleh partai berlambang beringin ini, salah satunya karena adanya Umuh Muchtar sebagai orang tua Erwan, yang notabene merupakan petinggi Persib Bandung.
Haji Umuh Muchtar berkomentar soal anaknya, yakni Erwan Setiawan yang kini terdaftar sebagai calon Wakil Gubernur Jabar mendampingi Dedi Mulyadi.
- Jelang Pencoblosan, Rudy Mas'ud-Seno Aji Bakal Jadi Pemenang di Pilgub Kaltim
- Hadiri Simulasi KPU yang Ketiga di Tangsel, Ketua Bawaslu Berikan Sejumlah Catatan
- Bertemu Jokowi, Ridwan Kamil Singgung Anies dan PDIP Kini Bergabung
- Brigjen TNI Antoninho Sampaikan Pesan KSAD Tentang Netralitas Prajurit TNI AD Menjelang Pilkada Serentak 2024
- Komunitas E-Sports Maluku Utara Deklarasikan Dukungan untuk HAS di Pilgub Malut 2024
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni