Analisis Kekuatan Klub-klub Besar Menjuarai Liga Champions 2020
Mentalitas Eropa bukanlah sesuatu yang bisa diinjeksi dengan aliran dana dari Timur Tengah dan Kevin De Bruyne punya tantangan besar untuk bisa membuktikan kualitasnya memang level benua, bukan sekadar kompetisi domestik.
Lini belakang City masih bermasalah, dan jika itu tak segera diatasi bukan tidak mungkin mimpi menyentuh trofi Si Kuping Besar harus ditunda setahun lagi.
Napoli:
Salah satu kubu yang tak dijagokan, tetapi Napoli berhasil membalikkan prediksi ketika menjuarai Coppa Italia dengan mengalahkan Juventus yang di atas kertas lebih diunggulkan.
Kalidou Koulibaly beberapa tahun terakhir reputasinya menanjak sebagai palang pintu kualitas wahid dan itu bisa membantu Gennaro Gattuso memecahkan masalah ketika bertandang ke Barcelona untuk leg kedua 16 besar.
Sisanya, Napoli mungkin perlu berharap ketajaman Dries Mertens dan Arkadiusz Milik jika ingin menuliskan kisah upik abu di pentas Eropa.
Olympique Lyon:
Lyon kubu lain yang cukup diremehkan, tapi mereka sudah punya keunggulan satu gol atas Juventus jelang leg kedua 16 besar.
Babak 16 besar Liga Champions akan kembali bergulir Sabtu (8/8) ini. Berikut analisis peluang klub-klub yang ada menjurai Liga Champions 2020.
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Duka di Balik Kemenangan Bayern Munchen Atas Benfica
- Liga Champions: Club Brugge Nodai Kesucian Aston Villa
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis