Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik M Qodari menilai dukungan Anies Baswedan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung – Rano Karno, merupakan blunder.
Bukannya menambah suara, langkah ini justru dianggap merugikan pasangan yang diusung oleh PDI Perjuangan tersebut.
Menurut Qodari, masuknya Anies ke kubu Pram – Rano berpotensi mengalihkan dukungan masyarakat minoritas, yang semula mendukung pasangan tersebut ke pasangan calon nomor urut 1 Ridwan Kamil – Suswono (RIDO).
“Poinnya adalah ini yang harus diuji, tesis saya adalah bahwa masuknya Anies itu, ketimbang mengunci kemenangan, justru membatalkan kemenangan. Pemilih Anies memang besar, pengaruhnya besar, tetapi mereka itu sebenarnya sudah ke Pram – Rano. Tanpa deklarasi Anies pun mereka sudah ke sana,” ujar Qodari, dalam Podcast Total Politik, dikutip Sabtu (23/11/2024).
“Yang mungkin salah dihitung adalah asumsi bahwa minoritas yang tadinya mendukung Pram – Rano justru lari ke Ridwan Kamil – Suswono ketika Anies bergabung,” imbuhnya.
Qodari menegaskan langkah kubu Pram – Rano menggaet Anies adalah sebuah kesalahan.
Sebab, sejak Pilkada DKI Jakarta 2017, Anies telah dianggap sebagai tokoh politik identitas. Hal ini membuat masyarakat minoritas enggan mendukung pasangan yang diasosiasikan dengannya.
“Langkah membawa Anies ke dalam kubu ini, menurut saya, adalah blunder yang bisa menjadi variabel penggagal kemenangan Pramono – Rano,” ucap Qodari.
Pengamat politik M Qodari menilai dukungan Anies Baswedan kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung – Rano Karno.
- Soal Macet Horor di Tanjung Priok, Gubernur Pramono: Ini Membuat Saya Resah
- Asyik, Seluruh Perempuan Gratis Naik Transjakarta-MRT pada Hari Kartini
- Pramono Soal Rute SilturahRide with Mas Pram: Saya Sebenarnya Juga Enggak Tahu
- Bersepeda Bareng Pramono, Dishub DKI Alihkan Lalu Lintas di 28 Titik
- Alasan Dishub Jakarta Soal JLNT Casablanca Bisa Digunakan untuk Acara Gowes Pramono Anung
- B2W Kritik Acara Gowes Bareng Pramono Anung, Singgung soal Rute Berbahaya