Ananda Sukarlan, Pianis Indonesia yang Jadi Anggota Dewan Musik Spanyol
Komponis Kondang Eropa yang Suka Modifikasi Nada Gamelan
Kamis, 07 Juli 2011 – 08:08 WIB

MAESTRO MUSIK: Ananda Sukarlan saat ditemui di Ananda Sukarlan Center for Music and Dance pekan lalu. Foto: Agung Putu Iskandar/Jawa Pos
Nama Ananda Sukarlan sudah berkibar di Eropa selama dua dekade. Salah seorang maestro piano asal Indonesia itu juga telah meraup banyak prestasi kelas dunia di ranah rantau. Karya-karya hebatnya pun tak lepas dari sentuhan musik daerah di tanah air. ---------------------------
AGUNG PUTU ISKANDAR, Jakarta
--------------------------
Kendati sudah banyak meraih award dan pengalaman di bidang musik, Ananda termasuk orang yang sederhana. Ditemui di Ananda Sukarlan Center for Music and Dance di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat lalu (1/7), lelaki 43 tahun tersebut tampil sederhana dengan batik hitam-putih dan celana jins. "Kebetulan, saya sedang menunggu orang yang hendak latihan," kata Ananda kepada Jawa Pos.
Hari-hari di Indonesia adalah hari yang sibuk bagi Ananda. Banyak orang yang menunggu giliran berguru langsung kepada maestro pianis berdarah Solo tersebut.
Nama Ananda Sukarlan sudah berkibar di Eropa selama dua dekade. Salah seorang maestro piano asal Indonesia itu juga telah meraup banyak prestasi
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu