Anang Hermansyah Buka Jalur Damai
Senin, 16 Mei 2011 – 12:28 WIB
Anang duet dengan Ashanty. Foto:Fedrik Tarigan/Jawa Pos
ANANG Hermansyah enggan memperpanjang masalah dengan Syahrini meski belum ada itikat baik dari mantan pasangan duetnya tersebut. Mantan suami Krisdyanti itu, tetap membuka silaturahmi dengan perempuan asal Bogor Jawa Barat. Selanjutnya, jika ini dijadikan sebagai bahan untuk memecah silaturahmi dengan Syahrini itu salah besar. Sejak masa kontrak habis, tidak mungkin Syahrini bisa berduet dengan dirinya lagi.
“Selama ini aku nggak pernah ada masalah dengan dia (Syahrini, Red). Kenapa harus diperpanjang dan dibuat rumit. Selama aku nggak ada masalah dengan dia, ya mudah-mudahan tali silaturahmi bisa tetap berjalan,” ujarnya di Radio Dalam, Jakarta Selatan, kemarin.
Baca Juga:
Meski begitu, Anang mengaku tidak bisa menyalahkan jika masyarakat menilai dirinya ada masalah dengan Syahrini setelah memilih Ashanty sebagai teman duetnya . “Karena aku tidak merasa ada konflik apa pun. Secara pribadi aku nggak punya konflik dengan dia. Makanya aku memahami sekali teman-teman media membesarkan masalah ini. Karena media adalah sahabat aku, media adalah orang yang membesarkan karir aku juga, jadi biar masyarakat melihat ini dengan clear. Jangan dari saya, karena saya tidak memiliki masalah, ”dalihnya.
Baca Juga:
ANANG Hermansyah enggan memperpanjang masalah dengan Syahrini meski belum ada itikat baik dari mantan pasangan duetnya tersebut. Mantan suami Krisdyanti
BERITA TERKAIT
- Anak-Anak Sudah Bisa Mengaji, Aldi Taher: Alhamdulillah
- Dituding Jual Produk Ilegal, Reza Gladys Serahkan Bukti Dokumen Legalitas ke Penyidik
- Food Vlogger Codeblu Diperiksa Polisi, Ini Kasusnya
- Nunung Panik Dapat Telepon Malam Hari, Ini Sebabnya
- Wendi Cagur Dilarikan ke Rumah Sakit, Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan
- Allah Ya Maulana, Bukti Konsistensi Opick