Pengamat Nilai Prabowo & Erick Menghasilkan Sinergi Positif

jpnn.com, JAKARTA - Duet Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto akan memperkuat pertahanan Indonesia.
Pengamat politik Anang Sujoko menilai kolaborasi keduanya akan melahirkan sinergi yang baik.
"Programnya memang harus bergandengan. Saat ini bagaimana program Erick Thohir dan Prabowo kalau disinergikan memang bagus," ujar Anang, Kamis (21/04).
Diketahui, Kementerian BUMN baru saja melakukan kerja sama dengan Kementerian Pertahanan membangun Holding BUMN industri pertahanan, Defend ID.
Langkah itu diambil Erick dan Prabowo untuk mewujudkan keinginan Presiden Jokowi dalam membangun kemandirian pertahanan nasional.
"Dari apa yang disampaikan Pak Jokowi akan menghasilkan sinergi yang bagus," ucap Anang.
Selain untuk membangun kemandirian pertahanan nasional, Defend ID berkomitmen untuk meningkatkan nilai TKDN (Tingkat Komponen Dalam Negeri) hingga 50 persen.
Hal ini dilakukan untuk mendukung dan memajukan produk dalam negeri.
Menurut Anang kementerian yang dipimpin Erick Thohir dan Prabowo Subianto menghasilkan sinergi yang baik
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri