Anas Anggap KPK Pilih-Pilih Sasaran
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum melayangkan pernyataan yang menyiratkan kekecewaannya pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ketua Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) itu merasa lembaga pimpinan Abraham Samad itu tebang pilih saat mengusut kasus dugaan korupsi di kongres Partai Demokrat tahun 2010. Kongres itu mengantarkan Anas terpilih sebagai Ketua Umum PD.
Anas menilai, dalam beberapa kali pemanggilan, KPK hanya memeriksa orang-orang dekatnya. Seperti tim sukses atau relawan. Sementara pihak lain yang seharusnya ikut dipanggil dan layak menjadi saksi, hingga saat ini tidak pernah diperiksa.
"Hal yang sangat baik memanggil relawan, tim sukses. Itu agar mendapatkan gambaran utuh soal kongres. (Tapi) Sayangnya yang dipanggil hanya sebagian. Kalau diibaratkan bulatan utuh, maka ini baru sepertiganya," kata Anas dalam konfrensi pers di rumahnya, Jumat (10/1).
Anas mengaku mendukung KPK untuk bekerja adil, profesional dan transparan. Karena itu menurutnya, siapapun yang layak dipanggil menjadi saksi terkait Kongres PD maka harus diperiksa KPK
"Dengan begitu maka siapapun yang layak dipanggil jadi saksi mbok dipanggil. Jangan ada saksi yang berkali-kali dipanggil tapi ada saksi yang layak dipanggil tapi dihindari," ujar Anas.
Usai konferensi pers, Anas tidak banyak memberikan komentar apakah KPK harus memeriksa Sekretaris Jenderal PD, Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas sebagai saksi. "Ya kenapa dengan Ibas. Nantilah nanti," pungkasnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum melayangkan pernyataan yang menyiratkan kekecewaannya pada Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensos Gus Ipul Beri Bantuan Biaya Perbaikan Rumah Kepada Korban Longsor di Padang Lawas
- ASR Komitmen Bangun Penegakkan Hukum Transparan & Adil di Sultra
- Hendri Satrio jadi Ketua IKA FIKOM Unpad
- Info Terkini OTT KPK yang Menyeret Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah
- Pertamina Eco RunFest 2024: Carbon Neutral Event untuk Kampanye Sustainable Living
- Sambut Akhir Tahun, ASDP Bakal Hadirkan Konser Musik di Kawasan BHC