Anas Bantah Pernah Bertemu Pemenang Tender
Rabu, 04 Juli 2012 – 17:26 WIB
Dijelaskan Anas, dalam 7 jam menjalani pemeriksaan di KPK, dia dicecar banyak pertanyaan. Salah satunya soal pertemuannya dengan pejabat PT Adhi Karya selaku pemenang tender megaproyek Hambalang.
"Cukup banyak pertanyaan. Salah satunya saya ditanya apakah pernah ada pertemuan dengan orang Adhi Karya. Saya jawab tidak pernah," jelas Ketum PD itu.
Dia meyakini keterangan yang diberikan akan bermanfaat bagi KPK untuk menuntaskan kasus Hambalang dan memperjelas statusnya. "Hal lain kalau teman-teman sekalian ingin dapat informasi tambahan bisa sama penyidik KPK," tukasnya.
Saat ditanya lebih jauh soal keterangan tambahan lain yang dia berikan kepada KPK, Anas juga enggan mengomentari lebih jauh. "Keterangan tambahan bisa sama penyelidik KPK," jawab Anas sembari meninggalkan gedung KPK.
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum tuntas menjalani pemeriksaannya yang kedua kali terkait penyelidikan megaproyek Hambalang,
BERITA TERKAIT
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers