Anas Belum Teken Pakta Integritas
Senin, 11 Februari 2013 – 16:09 WIB

Anas Belum Teken Pakta Integritas
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (Wanbim), Amir Syamsuddin mengatakan tidak ada masalah dengan Pakta Integritas meski Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum belum menandatanganinya karena sakit.
"Dari sembilan anggota majelis tinggi partai, delapan sudah menandatangani. Artinya hanya tinggal satu yang belum tandatangan, yaitu Pak Anas," kata Amir Syamsuddin, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Senin (11/2).
Baca Juga:
Ditegaskannya, belum ditandatanganninya pakta integritas oleh Anas, karena sakit. "Jadi jangan diartikan Anas tidak mau teken pakta integritas," tambahnya.
Ditanya jika ada di antara kader partai yang tidak mau teken? Amir mengatakan itu tidak jadi masalah. "Biarlah rakyat yang menilai. Kita sudah lihat bahwa kekompakan adalah konsesus bersama, satu dua yang tidak ingin ada di konsesus, ya itu tidak masalah. Salah satu poin pakta itu adalah bila kader PD menjadi tersangka korupsi, maka dia harus mundur,” ujar Menteri Hukum dan HAM itu.
JAKARTA - Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat (Wanbim), Amir Syamsuddin mengatakan tidak ada masalah dengan Pakta Integritas meski Ketua Umum Partai
BERITA TERKAIT
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo