Anas Minta Kader PD Sigap Hadapi Bencana
Senin, 12 Maret 2012 – 18:18 WIB

Anas Minta Kader PD Sigap Hadapi Bencana
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum meminta kader partai berlambang bintang mercy itu untuk sigap dan tanggap dalam menghadapi bencana. Menurutnya, kesiapsiagaan kader yang mumpuni dan cekatan sangat dibutuhkan untuk mengatasi bencana. Karenanya, ia mengharapkan kesiapsiagaan kader PD untuk membantu korban jika terjadi bencana. "Sehingga ketika terjadi bencana partai dan kader cepat hadir dan tanggap memberi pertolongan dan solusi bagi saudara-saudara kita yang ditimpa bencana," imbuh bekas komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) itu.
"Tanggap bencana merupakan komitmen kerakyatan Partai Demokrat," kata Anas saat memberikan arahan pada Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Search and Resque (SAR) bagi kader PD, di Bumi Perkemahan Cibubur, Senin (13/2).
Anas menambahkan, komitmen kerakyatan PD sangat kuat sebagai terjemahan dari semangat dan ideologi humanisme. Ditegaskannya, semua pihak tentu tak berharap bencana datang. Namun harus disadari, lanjutnya, negeri ini tergolong rawan terhadap berbagai bencana.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum meminta kader partai berlambang bintang mercy itu untuk sigap dan tanggap dalam menghadapi
BERITA TERKAIT
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres