Anas: Saya Tidak Tahu Mengapa Dijadikan Saksi
Jumat, 15 Maret 2013 – 11:02 WIB
JAKARTA - Mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara korupsi proyek Simulator SIM di Korlantas Polri. Anas tiba di gedung KPK sekitar pukul 10.40, Jumat (15/3).
Mengenakan batik warna cokelat, Anas didampingi oleh Wakil Sekretaris Jenderal Partai Saan Mustofa, Ketua DPP Partai Demokrat Umar Arsal, bekas Ketua DPC PD Cilacap Tri Dianto, dan sejumlah loyalis lainnya.
Baca Juga:
Kepada wartawan, Anas menyampaikan bahwa dirinya memang diminta memberikan keterangan kepada KPK terkait kasus Simulator Surat Izin Mengemudi di Korps Lalu Lintas Markas Besar Polri. Namun, Anas mengaku heran mengapa harus dirinya yang dijadikan saksi.
"Saya tidak tahu mengapa dijadikan saksi," ujar Anas, kepada wartawan di kantor KPK.
JAKARTA - Mantan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Anas Urbaningrum memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk diperiksa sebagai saksi
BERITA TERKAIT
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
- Wamen Viva Yoga: Kami Rancang Pembangunan Sentra Sapi Perah di Daerah Transmigrasi
- Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
- Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
- Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
- Pengukuhan Kepengurusan KWP 2024-2026, Ariawan: Saatnya Bersinergi dan Berkolaborasi