Anas Tersangka, Dukungan ke Dede Yusuf Tergerus

Anas Tersangka, Dukungan ke Dede Yusuf Tergerus
Anas Tersangka, Dukungan ke Dede Yusuf Tergerus
Oleh karenanya Burahnuddin meyakini, secara kualitatif maupun kuantitatif persoalan di internal PD telah berdampak pada pasangan calon yang diusung di Pilkada Jabar. Menurutnya, hal yang sangat berpengaruh pada perolehan suara Dede Yusuf adalah penetapan Anas sebagai tersangka dugaan korupsi proyek Hambalang.

"Pengumuman Anas Urbaningrum sebagai tersangka itu betul-betul gongnya. Dua hari sebelum Pemilukada, jadi efeknya betul-betul hangat," sambungnya.

Burhanuddin menambahkan, persoalan di internal PD itu membuat Ahmad Heryawan (Aher) yang diusung Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendapat keuntungan. Prediksi bahwa perolehan suara Aher bakal tergerus kasus suap impor daging yang menyeret petinggi PKS ternyata terbantahkan.

"Coba anda bandingkan dengan kasus sapi. Kasus di PKS itu pun baru meledak beberapa waktu tiba-tiba ditimpa oleh prahara Partai Demokrat. Jadii memang secara kualitatif ada dampak yang cukup siginifkan terhadap perolehan suara Dede yang didukung partai Demokrat," pungkas Burhanuddin. (flo/jpnn)

JAKARTA - Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indikator (LSI), Burhanuddin Muhtadi menilai prahara di Partai Demokrat telah memengaruhi perolehan suara


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News