Ancam NIP Tak Keluar
Jika Ada Permainan CPNS
Sabtu, 13 November 2010 – 03:23 WIB

Ancam NIP Tak Keluar
JAKARTA -- Untuk kesekian kalinya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) E. E Mangindaan mewanti-wanti jangan sampai ada permainan dalam proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun ini. Jika ditemukan ada permainan, maka meski dinyatakan lolos seleksi, pemerintah pusat, dalam hal ini Badan Kepegawaian Nasional (BKN), tidak akan mengeluarkan Nomor Induk Pegawai (NIP) untuk CPNS tersebut.
Pernyataan Mangindaan ini bukan gertak sambal. Untuk tahun 2009, terdapat CPNS bermasalah di 12 daerah. “Tahun lalu kita menemukan 12 daerah yang bermasalah, kita tidak mengangkat CPNS yang bermasalah di 12 daerah itu. NIP-nya tidak kita keluarkan," kata Mangindaan dalam jumpa pers di Kantor Kemenpan-RB, Jakarta, Jumat (12/11). Keterangan pers sengaja disampaikan terkait dengan telah selesainya penetapan formasi CPNS yang segera disusul dengan pendaftaran peserta seleksi.
Baca Juga:
Mangindaan menegaskan, jika ditemukan permainan bukan saja NIP-nya tak keluar, namun kasusnya juga akan diserahkan ke aparat hukum untuk diproses. Menteri dari Partai Demokrat itu mengingatkan, sebenarnya daerah akan rugi jika melakukan kecurangan dalam proses penerimaan CPNS. Pasalnya, untuk mendapatkan persetujuan usulan formasi saja sudah cukup sulit. Jika ada kecurangan, maka di kemudian hari secara otomatis jumlah formasi yang sudah diusulkan itu ada yang tercoret.
“Padahal daerah sudah berjuang untuk meminta misalnya 300 pegawai. Tapi karena bermasalah, kita pernah hanya mengangkat 100 dari 300 CPNS itu. Kan jumlahnya berkurang,” ujarnya. Dia mengimbau masyarakat untuk tidak segan-segan melaporkan kepada kepolisian jika menemukan kecurangan proses seleksi CPNS.
JAKARTA -- Untuk kesekian kalinya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) E. E Mangindaan mewanti-wanti jangan
BERITA TERKAIT
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit