Ancaman KKB Terbukti, Pesawat di Nabire Dibakar, Brutal

jpnn.com, JAYAPURA - Massa yang diduga anggota kelompok bersenjata membakar pesawat terbang nomor registrasi PK MAK di Bandar Udara Nabire.
Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III TNI Kolonel CZI Gusti Nyoman Suriastawa membenarkan pembakaran terhadap pesawat seri PK MAK sesuai yang diberitakan otoritas MAF di Nabire.
"Massa yang ditunggangi KKB (kelompok kriminal bersenjata) melakukan tindakan brutal. Kondisi ini diciptakan KKB untuk memberi rasa takut terhadap masyarakat," kata Suriastawa ketika dihubungi melalui telepon selularnya di Jayapura, Kamis (7/1).
Menurut dia, hal ini sebagai tindak lanjut, di mana sebelumnya KKB pernah mengeluarkan pernyataan yang berisi ancaman.
"Pernyataan mengancam ini ditujukan terhadap setiap penerbangan sipil yang ada di wilayah Papua maupun Papua Barat," ujarnya.
Ia menjelaskan, aksi KKB dimulai dengan dilakukan penembakan terhadap beberapa pesawat sipil termasuk penembakan terhadap pesawat helikopter PT Freeport Indonesia (PT FI) beberapa hari sebelumnya.
"Dan kini dilakukan pembakaran pesawat MAF, sehingga diimbau agar masyarakat jangan mudah terprovokasi kebringasan KKB," katanya.
Ia meminta masyarakat tetap tenang dan membantu pemerintah untuk membangun Papua dan Papua Barat agar bisa maju serta sejahtera.
Pesawat MAK dibakar di Bandar Udara Nabire. Kogabwilham tuding ulah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- DVI Polri Sudah Identifikasi 11 Jenazah Korban Pembunuhan KKB
- Polri Kerahkan Armada Udara untuk Cari Korban Pembantaian KKB di Yahukimo
- Polri Kerahkan Pesawat dan Helikopter Mencari Korban Pembantaian KKB