Ancaman Sanksi Tak Bikin PNS Jera
Masih Banyak Daftar Hadir Melompong
Kamis, 03 Januari 2013 – 07:56 WIB
PURWOKERTO - Ancaman sanksi kedisiplinan PNS di Banyumas tidak sepenuhnya membuat PNS di Banyumas jera. Buktinya Apel pagi di halaman Pendopo Si Panji, Rabu (2/1) hari pertama mereka masuk masih saja diwarnai PNS “mbandel” yang telat datang. Pelanggaran kedisiplinan semakin dilihat dari absensi. Paska semua PNS yang hadir teken, masih saja menyisakan nama-nama PNS yang tanpa tanda hadir. Padahal, absensi PNS juga ada yang dilakukan setelah apel pagi rampung.
Pantauan Radarmas (Grup JPNN), start Apel pagi kemarin menunjukkan barisan Apel tidak penuh. Antara satu barisan dengan lainnya, tidak sama ukuran. Artinya, masih menyisakan sebagian PNS yang belum hadir.
Baca Juga:
Saat apel berlangsung, pelanggaran yang dilakukan para PNS itu mulai kelihatan. Satu, dua PNS memasuki gerbang utama Pemkab dan merapat ke barisan. Sebagian diantara yang telat ada juga yang mee, memilih masuk lewat gerbang lain di sebelah timur. Anehnya, mereka yang telat justru berjalan santai meski dengan wajah menunduk.
Baca Juga:
PURWOKERTO - Ancaman sanksi kedisiplinan PNS di Banyumas tidak sepenuhnya membuat PNS di Banyumas jera. Buktinya Apel pagi di halaman Pendopo Si
BERITA TERKAIT
- Pemilik Saham BPR Fianka Pekanbaru Ditangkap, Begini Kejahatannya
- 35 Pelamar Lulus SKD CPNS Natuna & Berhak Ikut SKB, Persiapkan Diri dari Sekarang
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II Pemkot Mataram Dibuka, Ini Pesan Pak Taufik Priyono
- Mendes Yandri Dorong Kolaborasi Pemda dan Pemdes untuk Kemajuan Desa Mandiri
- Pj Gubernur Sumut Apresiasi Antusiasme Masyarakat di Ajang Aquabike 2024
- Bocah Tenggelam di Aliran Bendungan Sukajaya Palembang, Tim SAR Langsung Bergerak