Ancaman Tiga Terbawah Kembali Terbuka, Beruang Madu Waswas
jpnn.com - BALIKPAPAN - Persiba Balikpapan tak kunjung memberi kemenangan. Hasil itupun sangat mengecewakan suporter fanatik mereka, Balikpapan Suporter Fanatik (Balistik).
Dari empat laga kandang yang sudah dilewati Beruang Madu - julukan Persiba - di putaran dua Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016, belum sekalipun poin absolut bisa digenggam.
Bahkan saat menjamu tim tetangga, Mitra Kukar di Stadion Persiba, Sabtu (22/10) malam, Antonio Teles cs dipaksa berbagi satu angka.
Sempat unggul dua gol via sepakan Shohei Matsunaga menit 36 dan tandukan Kohn Dirkir Glay (43’), anak-anak Kota Minyak harus merelakan tiga poin yang sudah di depan mata.
Tim berjuluk Naga Mekes sukses menyamakan kedudukan lewat tendangan terarah Anindito Wahyu menit 49 dan Marlon Da Silva empat menit berselang.
Penyerang asal Brasil itu mampu mengirim si kulit bundar ke jala yang dikawal Yoewanto Stya Benny menggunakan kepala, memanfaatkan tendangan bebas Muhammad Bachtiar dari sisi kanan.
Tambahan satu angka membuat Mitra kian nyaman di peringkat tujuh dengan koleksi 37 poin.
Sementara Persiba kembali waswas. Ancaman berkutat di tiga terbawah kembali terbuka. Posisi di peringkat 13 dengan 26 poin makin tidak aman.
BALIKPAPAN - Persiba Balikpapan tak kunjung memberi kemenangan. Hasil itupun sangat mengecewakan suporter fanatik mereka, Balikpapan Suporter Fanatik
- PSBS vs Persib: Maung Bandung Pincang, Bojan Hodak tak Risau
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025