Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
Real Madrid akan bertandang ke markas Leganes pada Minggu malam waktu setempat dalam lanjutan Liga Spanyol La Liga 2024/2025.
Jika merebut tiga poin, Real Madrid yang kini berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga Spanyol 2024/2025 dengan 27 poin dari 12 laga, akan menggeser Atletico Madrid (29 poin, 14 laga) untuk duduk di peringkat kedua.
Ancelotti memastikan Mbappe akan bermain pada pertandingan tersebut dan berpeluang memecah kebuntuannya dalam mencetak gol.
"Dia sudah berlatih dengan baik dan kondisi fisiknya terus meningkat. Saya berharap dia mampu memperlihatkan seluruh potensinya saat menghadapi Leganes. Mbappe sangat tenang dan bahagia berada di sini," tutur dia.
Sementara terkait kemungkinan perubahan posisi Mbappe dari penyerang tengah ke sayap demi memperlancar pundi-pundi golnya, Ancelotti mengisyaratkan bahwa hal tersebut belum perlu dilakukan.
Hal itu karena Mbappe dapat bertukar posisi di lapangan dengan pengisi pos penyerang sayap kiri Vinicius Junior.
"Dia dan Vinicius sebenarnya tidak memiliki posisi yang tetap di lapangan. Mereka dapat saling bertukar peran tergantung situasi dalam pertandingan," kata Ancelotti.
Dia menegaskan bahwa Mbappe sama sekali tidak pernah meminta untuk mengisi posisi tertentu kepadanya.
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti berbicara soal kondisi penyerang timnya, Kylian Mbappe.
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Cedera ACL, Bek Real Madrid Eder Militao segera Menjalani Operasi
- Real Madrid Menang 4-0 Atas Osasuna, Vinicius Junior Cetak Hattrick
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok
- AC Milan Gulung Real Madrid, Rekor Langka Tercipta
- Hasil Liga Champions: Banjir Kejutan