Ancelotti Memang Payah di Kandang Atletico

jpnn.com - MADRID - Keganasan Bayern Muenchen di tangan Carlo Ancelotti harus terhenti setelah kalah 0-1(0-1) oleh Atletico Madrid pada laga kedua Liga Champions di Vicente Calderon Kamis (29/9) dini hari WIb.
Kekalahan tersebut mengakhiri rekor tak terkalahkan selama delapan pertandingan Muenchen sejak diasuh oleh Ancelotti.
Laman Football Espana menyebutkan, Ancelotti juga mempunyai rekor buruk selama bertandang ke Vicente Calderon.
Selama enam pertemuan terakhir, Ancelotti gagal sekali pun meraih kemenangan.
Kekalahan tersebut juga mengingatkan kenangan buruk Muenchen pada laga semifinal Liga Champions musim 2015-2016.
Ketika itu, Muenchen yang masih diasuh Pep Guardiola harus menyerah 0-1 pada leg pertama di Vicente Calderon.
Muenchen harus merelakan tiket final ke tangan Atletico setelah hanya menang 2-1 pada leg kedua di Allianz Arena. (mg5)
MADRID - Keganasan Bayern Muenchen di tangan Carlo Ancelotti harus terhenti setelah kalah 0-1(0-1) oleh Atletico Madrid pada laga kedua Liga Champions
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib vs Persik: Bojan dan Tyronne del Pino Sama-sama pakai Kata Sulit
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit
- Klasemen Liga 1: Arema FC Kena Dobel KO, Malut United Sukses Naik Peringkat
- Malut United Tuntaskan Dendam, Kalahkan Arema FC
- Setelah Bungkam Bali United, Pelita Jaya Hadapi Jadwal Padat
- Para Pemain Persib Lapar Menjelang Bertemu Persik Kediri