Ancelotti Nilai CR7 Layak Jadi Pemain Terbaik Dunia
jpnn.com - MADRID- Pujian deras mengalir pada Cristiano Ronaldo. Itu terjadi setelah Ronaldo mampu menjadi bintang kemenangan Real Madrid atas Athletic Bilbao dengan skor 5-0 di Santiago Bernabeu, Senin (6/10) dini hari WIB.
Dalam laga itu, Ronaldo mampu mencetak hat-trick. Itu adalah hat-trick ketiga pemain berjuluk CR7 tersebut. Dengan torehan itu, Ronaldo kini kokoh di daftar topskor sementara setelah mengemas 13 gol.
“Saya pikir, tidak perlu diragukan lagi bahwa Ronaldo akan merebut gelar pemain terbaik dunia tahun ini,” terang pelatih Madrid, Carlo Ancelotti sebagaimana dilansir laman AS, Senin (6/10).
Ancelotti juga tak lupa memuji para pemain depan Madrid lainnya. Mereka ialah Karim Benzema yang mencetak dua gol serta Gareth Bale yang mampu memberikan assist matang.
“Tiga penyerang kami sangat fantastis. Ronaldo dan Benzema mampu mencetak gol. Namun, Bale bisa memberikan assist dan bekerja keras. Itu adalah esensi dari kerjasama. Lini tengah juga bagus,” tegas Ancelotti. (jos/jpnn)
MADRID- Pujian deras mengalir pada Cristiano Ronaldo. Itu terjadi setelah Ronaldo mampu menjadi bintang kemenangan Real Madrid atas Athletic Bilbao
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo