Ancelotti Sebut Kroos dan James jadi Starter di Super Cup
jpnn.com - CARDIFF - Pembelian anyar Real Madrid, Toni Kroos dan James Rodriguez mendapat jaminan dari juru taktik tim Carlo Ancelotti untuk melakoni debut di El Real. Tak tanggung-tanggung, partai perdana dua pemain yang sama-sama bersinar di Piala Dunia 2014 itu mendapat kesempatan debut di UEFA Super Cup.
Sebagai jawara Liga Champions, Real Madrid harus meladeni juara Liga Europa, Sevilla. Duel ini akan berlangsung di Cardiff City Stadium, Cardiff, Rabu (13/8) dini hari dan rencananya tayang Live di SCTV mulai 01.30 WIB.
"Mereka akan bermain dari awal. (Toni) Kroos akan membantu kami karena dia sangat baik secara taktis. James (Rodriguez) juga adalah pemain yang sangat baik. Dia sangat kuat dan bisa punya peran banyak. Dia bisa bermain di depan atau sebagai gelandang menyerang. Saya senang dengan dua pemain ini karena kualitas tim menjadi lebih baik, itu tidak diragukan lagi," kata Ancelotti dilansir dari situs resmi klub, Selasa (12/8).
Ancelotti juga bicara soal kondisi Cristiano Ronaldo. "Masalah yang dialami Cristiano musim lalu sudah diatasi dan kini dia kembali tajam. Ini musim yang baru untuknya," kata Ancelotti. (adk/jpnn)
CARDIFF - Pembelian anyar Real Madrid, Toni Kroos dan James Rodriguez mendapat jaminan dari juru taktik tim Carlo Ancelotti untuk melakoni debut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool