Anda Kini Bisa Sembunyikan Jumlah Like di Instagram dan Facebook

jpnn.com, JAKARTA - PLATFORM media sosial popular, Facebook dan Instagram kini memberikan Anda pilihan apakah ingin menyembunyikan jumlah like atau tidak.
" Mulai hari ini, kami memberikan opsi untuk menyembunyikan jumlah 'like' di semua unggahan di laman utama," kata Instagram di blog resmi, dikutip Kamis.
Platform milik Facebook ini sudah sejak tahun lalu menguji coba fitur menyembunyikan jumlah like kepada segelintir pengguna, dengan alasan kesehatan mental.
Menurut Instagram, ketika tidak ada jumlah orang yang menyukai sebuah unggahan, pengguna akan berkonsentrasi pada konten yang dibagikan.
" Kami menguji menyembunyikan jumlah 'like' untuk melihat apakah bisa mengurangi jumlah tekanan pengalaman orang menggunakan Instagram," kata Instagram.
Menyembunyikan jumlah 'like' bisa mengurangi beban pengguna.
Namun, bagi pengguna lain, fitur ini bisa mengganggu untuk mengetahui konten seperti apa yang populer.
Untuk itu, alih-alih menghilangkan, Instagram memberikan pilihan untuk menyembunyikan jumlah "like".
Instagram dan Facebook kini memberikan Anda pilihan apakah ingin menyembunyikan jumlah like atau tidak.
- Meta Kembangkan Instagram Khusus iPad? Patut Ditunggu!
- Video Reels di Instagram Sudah Bisa Dipercepat, Begini Caranya
- Pembaruan Pada Tab Friends Sebagai Penebusan 'Dosa' Facebook
- Instagram Bakal Dibekali Meta AI, Bisa Balas Komentar Unggahan Teman
- Fadia A Rafiq: Tukang Sayur Saja Ada Musuh, Apalagi Bupati
- Jadi Ketua Pengajian Umi Pipik, Dinar Candy: Kunci Tidak Bablas