Anda Sering Mendengkur, Segera Atasi dengan 8 Cara Alami Ini

Anda Sering Mendengkur, Segera Atasi dengan 8 Cara Alami Ini
Ilustrasi Kunyit. Foto: Laman Cheat Sheet

2. Kapulaga

Bumbu ini juga merupakan ekspektoran dan dekongestan yang sangat baik sehingga bisa membantu memperlancar aliran udara di sepanjang saluran pernapasan.

Tambahkan sekitar satu setengah sendok teh bubuk kapulaga ke dalam segelas air hangat dan minum setidaknya setengah jam sebelum tidur.

3. Kunyit

Kunyit dikenal sebagai antiseptik yang kuat dan sifat antibiotik serta antiinflamasinya bisa membantu meredakan peradangan dan mengatasi masalah mendengkur Anda.

Tambahkan sekitar dua sendok makan bubuk kunyit segar ke dalam segelas susu panas, aduk dan minum sebelum tidur.

4. Bawang Putih

Sifat antiinflamasi dan antimikroba bawang putih membuatnya ampuh dalam menghilangkan lendir di saluran hidung.

Jika Anda mendengkur karena flu biasa, bawang putih bisa membantu Anda mengatasi hal tersebut secara efektif.

Kunyah siung bawang putih mentah dan minum segelas air.

Sebaiknya ikuti ini setidaknya 20 hingga 30 menit sebelum tidur.

Ada beberapa cara alami yang bisa membantu mengurangi masalah mendengkur yang Anda alami dan salah satunya tentu saja berhenti merokok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News