Andalalin Bandara Halim Ditargetkan Tuntas Februari
jpnn.com - TANGERANG – PT Angkasa Pura II (AP II) menargetkan analisis dampak lalu lintas atau Andalalin Bandara Halim Perdanakusuma selesai dirumuskan pada Februari 2014.
Sekretaris Perusahaan PT Angkasa Pura II Daryanto menjelaskan Andalalin itu diantaranya memuat analisis bangkitan dan tarikan lalu lintas angkutan jalan, simulasi kinerja lalu lintas tanpa dan dengan adanya pengembangan, serta rekomendasi dan rencana implementasi penanganan dampak.
Selain itu, analisis tersebut juga akan memuat tanggung jawab pemerintah dan pengembang. Misalnya dalam penanganan dampak, rencana pemantauan evaluasi, dan gambaran umum lokasi yang akan dibangun atau dikembangkan.
“Itu sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 32/2011, Andalalin harus dilakukan oleh konsultan yang memiliki tenaga ahli bersertifikat," ucap Daryanto di melalui keterangan tertulisnya, Kamis (16/1).
Nantinya hasil Andalalin kemudian akan ditindaklanjuti oleh berbagai pihak terkait, termasuk PT Angkasa Pura II agar kelancaran lalu lintas di sekitar bandara tetap terjaga.
Terkait dengan upaya penanggulangan dampak lingkungan dengan kegiatan Bandara Halim Perdanakusuma, AP II kata Daryanto secara rutin telah melaporkan Rencana Pengelolaan Lingkungan dan Rencana Pemantauan Lingkungan ke Ditjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan.
“Kami secara rutin telah melaporkan sistem manajemen lingkungan itu ke Ditjen Perhubungan Udara sebanyak dua kali dalam satu tahun,” pungkas dia. (chi/jpnn)
TANGERANG – PT Angkasa Pura II (AP II) menargetkan analisis dampak lalu lintas atau Andalalin Bandara Halim Perdanakusuma selesai dirumuskan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gelar Operasi Gempur II, Bea Cukai Ajak Masyarakat Berantas Rokok Ilegal
- Pegadaian 123 Go! Bersiap Meluas dengan Bank Emas
- Kadin Luncurkan White Paper, Strategi Mewujudkan Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Hasil Uji Lab Lemigas Menyatakan Kualitas Pertamax Memenuhi Spesifikasi Dirjen Migas
- Dukung Swasembada Pangan nasional, PTPN Inisiasi Program PSR Intercropping Padi
- Begini Cara Bea Cukai Dorong UMKM Agar Berorientasi Ekspor