Andhi Nirwanto Resmi Jabat Wakil Jaksa Agung

jpnn.com - JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief secara resmi melantik Andhi Nirwanto sebagai Wakil Jaksa Agung, Rabu (21/11). Andhi sebelumnya menjabat Jaksa Agung Muda Pidana Khusus. Kini, bekas Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta itu resmi menggantikan Darmono yang sudah pensiun sejak 1 Juli 2013 silam.
Setelah melantik Andhi, selang 30 menit kemudian Basrief juga melakukan pelantikan Bambang Waluyo sebagai Jaksa Agung Muda bidang Pembinaan A.K.
Kemudian, Basuni Masyarif sebagai Jaksa Agung Muda bidang Pidana Umum, Widyo Pramono sebagai Jaksa Agung Muda bidang Pidana Khusus serta Mahfud Mannan sebagai Jaksa Agung Muda bidang Pengawasan.
Dalam sambutannya, Basrief berpesan bahwa Wakil Jaksa Agung merupakan jabatan strategis dan puncak karir seorang jaksa.
Tentu saja, ia menambahkan, jabatan itu berimplikasi pada bertambahnya tanggungjawab yang harus diemban.
"Jangan sia-siakan kepercayaan tersebut dengan kinerja saudara. Sehingga tugas yang selama ini belum optimal ke depannya akan maksimal," kata Basrief. (boy/jpnn)
JAKARTA - Jaksa Agung Basrief Arief secara resmi melantik Andhi Nirwanto sebagai Wakil Jaksa Agung, Rabu (21/11). Andhi sebelumnya menjabat Jaksa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menteri PKP Maruarar Sirait Segera Selesaikan Polemik Meikarta
- Hakim dan Pengacara Terlibat Suap Rp 60 Miliar Pantas Dihukum Berat
- ART Sebut Kejagung Hadapi 2 Lawan saat Menangani Perkara, Satunya Buzzer
- Fee Proyek 10 Persen Terungkap di Sidang Mbak Ita, Apa Peran Iswar Aminuddin?
- Paus Fransiskus Wafat, David Herson: Kita Kehilangan Tokoh Perdamaian Dunia
- Seorang Pria di Palu Divonis Penjara 1 Tahun 5 Bulan Gegara Gadaikan Mobil Kredit