Andi Malarangeng Bantah Lakukan Pembiaran
Kamis, 01 November 2012 – 20:15 WIB

Andi Malarangeng Bantah Lakukan Pembiaran
JAKARTA -- Laporan Hasil Akhir (LHA) audit investigatif tahap pertama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) soal proyek pembangunan pusat pendidikan dan pelatihan sarana olahraga nasional (P3S0N), Hambalang, Bogor, Jawa Barat, baru diterima Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Malaranggeng, Kamis (1/11).
"Saya baru dapat hasil audit lima menit lalu. Belum sempat membaca detail," kata Andi memberikan keterangan pers, Kamis (1/11), sore di Kantor Kemenpora di Jakarta. Andi mengaku, belum membaca detail hasil audit tersebut, dan meminta stafnya, mulai dari Sekretariat Jendral, biro hukum, inspektorat untuk menelaah. "Kemudian melihat hal apa yang perlu ditindaklanjuti," ujarnya.
Seperti diketahui, BPK menyerahkan hasil audit investigatif tahap I proyek P3S0N Hambalang, Bogor, Jawa Barat, kepada Pimpinan DPR, Rabu (31/10).
BPK menyatakan bahwa nama Menteri Pemuda dan Olahraga (menpora) Andi Mallarangeng diduga membiarkan Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, melaksanakan wewenang Menpora tersebut dan tidak melaksanakan pengendalian dan pengawasan sebagaimana dimaksud Peraturan Pemerintah nomor 60 tahun 2008.
Baca Juga:
"Menpora diduga membiarkan Sekretaris Kemenpora melaksanakan wewenang Menpora dan tidak melaksanakan pengendalian dan pengawasan," kata Ketua BPK, Hadi Poernomo saat memberi keterangan pers, di gedung parlemen, di Jakarta, Rabu (31/10).
JAKARTA -- Laporan Hasil Akhir (LHA) audit investigatif tahap pertama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) soal proyek pembangunan pusat pendidikan dan
BERITA TERKAIT
- Prabowo Perintahkan Aplikator Beri Bonus Hari Raya untuk Ojol dan Kurir Online
- Asabri Untuk Indonesia, Hadir di Seluruh Penjuru Negeri Melalui 33 Kantor Cabang
- Polda Jateng Pastikan MinyaKita di Kudus Sesuai Standar, Beda dengan Temuan Kementan
- Kemendes Dorong Ketahanan Pangan dan Wisata Desa di Pandeglang
- Mensos Sebut 53 Sekolah Rakyat Siap Beroperasi
- Tips Parenting dari Shahnaz Haque untuk Anak-Anak Indonesia