Andi Sudirman Jangan Bicara Ekonomi Kalau Jalan Banyak yang Rusak

jpnn.com, MAKASSAR - Ketua Umum HMI Cabang Gowa Raya (Cagora) Ardiansyah Rajjako meminta Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman yang baru saja dilantik Presiden Jokowi untuk tidak bicara soal ekonomi. Dia menilai Andi Sudirman fokus saja dengan jalan yang rusak. sebagai Gubernur Sulawesi Selatan oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara beberapa hari lalu.
Dia menilai janji Sudirman soal kesejahteraan dan pertumbuhan ekonomi hanya isapan jempol belaka. Sebab, masyarakat tidak memiliki jalan bagus dan daerah yang terisolasi kesulitan mengakses kota.
"Bapak Gubernur enggak usah bicara pertumbuhan ekonomi jika masih ada ratusan kilometer jalanan provinsi yang rusak parah, berlubang, dan tak bisa diakses, terkhususnya di Kabupaten Gowa," kata dia dalam keterangannya, Minggu (13/3).
Ardiansyah mengatakan Sudirman memiliki tugas penting setelah pelantikan. Ardi sapaan akrabnya menyebut tugas Gubernur adalah menggerakkan seluruh jajaran untuk menyelesaikan masalah minyak goreng.
"Gubernur Sulsel harus bergerak cepat untuk menghentikan kelangkaan minyak goreng jelang Ramadan. Kami anggap ini sebagai tantangan dan ujian perdana gubernur," kata Ardi.
HMI Cagora juga mendesak Gubernur Sulsel untuk menyelesaikan kasus pandemi Covid-19 di Sulsel. Terutama gaji para tenaga kesehatan.
"Pak Gubernur Andi Sudirman dan jajarannya untuk membayar insentif tenaga kesehatan. Ini harus diperhatikan, jangan telat dan jangan dipangkas," terang dia. (mcr29/jpnn)
Gubernur Sulsel harus bergerak cepat untuk menghentikan kelangkaan minyak goreng jelang Ramadan. Jalan rusak perlu jadi atensi.
Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : M Srahlin Rifaid
- Bareskrim Bakal Tindak Tegas Pelaku yang Kurangi Takaran Minya Goreng
- Pemuda Muhammadiyah Dorong DPR dan Aparat Penegak Hukum Mengusut Dugaan Kecurangan Takaran MinyaKita
- Tim Gabungan Temukan MinyaKita tak Sesuai Takaran di Mamuju
- APP Group dan Sinar Mas Ramaikan Bazar Ramadan Kementerian Kehutanan
- MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Ketua DPR Menyoroti Sisi Pasokan agar Tidak Terganggu
- Polisi Bongkar Tempat Produksi MinyaKita Palsu di Bogor