Andi Tunjuk Djoko Pekik
Sebagai Pelaksana Harian Sesmenpora
Selasa, 26 April 2011 – 08:46 WIB

SESMENPORA BARU: Menpora Andi Mallarangeng (kanan) memperkenalkan Sesmenpora baru Djoko Pekik (kiri) saat konpers di kantor Kemenpora, Jakarta, Senin, kemarin. Sesmenpora DJoko Pekik yang dulunya Deputi Bid. Keolahragaan Kemenpora menggantikan Wafid Muharam yang ditahan KPK. FOTO: YASIN HABIBI/RM
Sementara itu, Djoko yang langsung mendapat tugas untuk mendampingi Menpora mengaku tidak bisa menolak penunjukan tersebut. Dia siap melaksanakan tugas itu walaupun saat ini masih sedang menjabat sebagai Deputi bidang peningkatan prestasi olahraga kemenpora. "Ini adalah tugas dari negara. Saya tentu tidak bisa menolaknya apalagi fungsinya sangat penting bagi Kemenpora," ujarnya usai jumpa pers.
Guru besar Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) itu memaparkan bahwa pihaknya akan langsung melakukan koordinasi internal dengan biroyang ada di bawah kemenpora. Tujuannya, agar roda kementerian tetap bisa berjalan.
"Kami akan melakukan pembicaraan dengan biro perencanaan, biro umum keuangan dan rumah tangga, dan biro hukum humas dan kepegawaian. Sehingga semua yang saya lakukan sesuai dengan program awal," tandasnya. (aam)
JAKARTA- Menteri Pemuda Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng akhirnya menunjuk pengganti sementara sekretris menpora (sesmenpora), Wafid Muharam,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 3 Hakim Kasus Suap Pembebasan Ronald Tannur Dituntut Penjara Sebegini
- Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah, Polisi Lakukan Pendalaman
- Petugas CAT Tes PPPK Tahap 2 Jangan Coba 'Main Mata' dengan Honorer
- PT SMI - eMudhra Berkolaborasi Hadirkan Identitas Digital dan Keamanan Siber Terlengkap di Indonesia
- Desa Mukti Sari Memanfaatkan Limbah Ternak untuk Kemandirian Energi
- DPR: Poin Pelarangan Produksi & Distribusi AMDK Dalam SE Gubernur Bali Harus Dihilangkan