Andik Beri Info Tentang Dua Pemain Singapura Ini pada Riedl
jpnn.com - NILA - Winger Timnas Andik Vermansah telah membisikkan informasi penting kepada pelatih Alfred Riedl jelang laga lanjutan grup A Piala AFF 2016 kontra Singapura, Jumat (25/11) malam.
Informasi itu terkait pemain-pemain yang selama ini diketahui Andik memiliki performa bagus, dan moncer di kompetisi Liga Malaysia, tempat dirinya berkarir.
"Saya telah bicara dengan pelatih tentang kedua pemain Haris Harun dan Safuwan (Baharudin)," kata Andik melalui pesan singkat, Kamis (24/11) malam.
Mereka adalah pemain Singapura, yang sukses mengadu nasib dan membuktikan kualitasnya di Liga Malaysia.
"Mereka pasti tahu saya mainnya bagaimana, pasti juga kasih tahu ke pelatihnya, tapi Indonesia masih punya banyak pemain bagus," ungkapnya.
Harun adalah pemain tim papan atas Malaysia, Johor Darul Ta’zim. Sementara Safuwan selama ini memperkuat tim PDRM.
"Setidaknya pelatih sudah mendapat informasi, dan saya menunggu instruksi lebih lanjut di lapangan, bagaimana nanti," papar pemain Selangor FA, Malaysia, tersebut. (dkk/jpnn)
NILA - Winger Timnas Andik Vermansah telah membisikkan informasi penting kepada pelatih Alfred Riedl jelang laga lanjutan grup A Piala AFF 2016 kontra
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Petik Pelajaran Seusai Telan Kekalahan Perdana, Bojan Hodak: Bebas dari Tekanan
- Gresini Racing Pamerkan Livery untuk MotoGP 2025, Ada Nuansa Baru
- Australian Open 2025: Sabalenka jadi Wanita Pertama Tembus 8 Besar
- PEC Zwolle vs PSV: Laga Bersejarah Nan Spesial Eliano Reijnders
- Tak Usah Cari Nama Pemain Indonesia di Daftar Finalis India Open 2025
- Liga Italia: Taklukkan Atalanta, Napoli Kukuh di Puncak Klasemen