Andik Vermansah: Saya Ingin Gabung Persib Bandung

jpnn.com - ANDIK Vermansah berhasrat besar kembali merumput di Indonesia. Sejauh ini, hanya satu klub yang ingin diperkuatnya, Persib Bandung.
Mengapa Persib? Andik ingin bermain satu tim kembali dengan sahabatnya, M Taufiq. Selain itu, Persib dinilai memiliki banyak pemain berkualitas dan memiliki peluang besar berprestasi.
"Selain itu, Fans Persib gila. Bobotoh luar biasa, saya main di Padang lihat sendiri bagaimana mereka. Jadi ingat waktu main di Surabaya," katanya melalui pesan singkat kepada JPNN, pagi hari ini (8/1).
Tapi, pemain 23 tahun itu memastikan jika keinginan bergabung dengan Maung Bandung, julukan Persib, tak mungkin terjadi di musim ini.
"InshaAllah musim depan. Kalau sekarang saya sudah terikat kontrak dengan Selangor," papar dia.
Apakah ada klub lain yang ingin diperkuatnya selain Persib, atau mungkin kembali ke Surabaya? Andik menggeleng, ada banyak alasan yang membuatnya siap ke Persib tahun depan, sehingga tak ingin ke klub lain. "Saya ingin ke Persib tahun depan," pungkas mantan pemain Persebaya 1927 itu. (upi/mas)
ANDIK Vermansah berhasrat besar kembali merumput di Indonesia. Sejauh ini, hanya satu klub yang ingin diperkuatnya, Persib Bandung. Mengapa Persib?
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025