Andra and The BackBone Bakal Kolaborasi dengan DJ

jpnn.com - GRUP musik Andra and The BackBone akan tampil beda dalam Authenticity 2016. Band yang digawangi Andra Junaidi, Stevie Item, dan Dedy Lisan ini bakal berkolaborasi dengan DJ.
Lagu yang akan dijadikan untuk kolaborasi adalah tempo yang cepat.
"Bukan lagu yang pelan. Ada satu atau dua lagu," kata Dedy dalam konferensi pers Authenticity di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Selasa (6/9) lalu.
Menurut Dedy, kolaborasi antara band dengan DJ bukan pertama kali yang mereka lakukan. Namun, ini akan jadi pengalaman pertama bagi Andra and The Backbone.
"Akan menarik kalau konsep ini berjalan," tandas Dedy.
Pada konser Authenticity nanti, Andra and The BackBone bakal tampil di Kendari dan Samarinda.
Nah, bagi Anda yang berminat melihat penampilan Andra cs, tinggal merogoh kocek Rp 50 ribu untuk on the spot dan Rp 25 ribu ketika presale. (gil/jpnn)
GRUP musik Andra and The BackBone akan tampil beda dalam Authenticity 2016. Band yang digawangi Andra Junaidi, Stevie Item, dan Dedy Lisan ini bakal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lebaran Pertama Tanpa Kehadiran Marissa Haque, Ini yang Dirindukan Ikang Fawzi
- Setelah Afterlife, House of Protection Luncurkan Fire
- Surya Saputra Atur Shift ART Saat Lebaran, Ini Alasannya
- Venna Melinda Beri Pujian untuk Fuji
- Ini Jadwal Tayang Film Tak Ingin Usai di Sini
- 3 Berita Artis Terheboh: Rafi Ahmad Pengin Tambah Anak, Wulan Guritno Kapok