Andra Incar Eropa
Jumat, 23 Desember 2011 – 17:42 WIB
JAKARTA - Percaya diri Alexandra Asmasoebrata lagi naik. Itu setelah dia meraih runner-up di Asian Formula Renault (AFR) 2011. Namun, target tersebut memang bukan hal yang mudah. Alasannya, biaya yang dibutuhkan juga tidaklah sedikit. Manajemennya tentu harus bekerja keras untuk menggaet banyak sponsor guna memenuhi target itu.
Berkat hasil bagus itu, dia berani mematok target yang lebih tinggi untuk balapan yang akan diikutinya pada musim depan. Mahasiswi Universitas Paramadina Jakarta tersebut bertekad untuk bisa balapan di Formula Pilota (Abarth) Eropa. Kalau hal itu meleset, dia juga bisa mengalihkan targetnya ke GP3 maupun Formula 3 Eropa.
"Kalau saya secara pribadi memang menginginkan untuk meningkatkan level. Karena itu saya ingin berlomba di Eropa. Rasanya memang cukup membosankan karena selama ini saya bertanding di Asia," terang Andra, sapaan karibnya, saat ditemui di Jakarta.
Baca Juga:
JAKARTA - Percaya diri Alexandra Asmasoebrata lagi naik. Itu setelah dia meraih runner-up di Asian Formula Renault (AFR) 2011. Berkat hasil
BERITA TERKAIT
- Meski Tak Ada Bonus, Marquez Bakal Mati-Matian Demi Ini di MotoGP Barcelona
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-buru
- Martin Sepertinya Ragu Bisa Memenangi Sprint MotoGP Barcelona
- Timnas Indonesia vs Jepang, Shin Tae Yong Beri Pesan Khusus untuk Skuad Garuda
- Inilah Daftar 15 Petarung UFC dengan Bayaran Tertinggi, Ada Conor McGreggor
- Timnas Indonesia vs Jepang: Shin Tae Yong Punya Permintaan kepada Jay Idzes cs