Andra Soni-Dimyati yang Batal Didukung Golkar Lakukan Ini sebelum Mendaftar ke KPU Banten
jpnn.com - Pasangan calon gubernur-wakil gubernur Banten Andra Soni dan Dimyati Natakusumah akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di hari terakhir pendaftaran pada Kamis (29/8).
Proses pendaftaran dibuka selama tiga hari dimulai dari 27 Agustus sampai 29 Agustus 2024.
Andra Soni mengatakan pendaftaran pasangan calon dari Koalisi Banten Maju (KBM) akan dilakukan pada hari terakhir.
"Pendaftaran Kamis siang, terlebih dahulu kami memfinalisasi visi misi bersama serta menyepakati struktur tim kampanye," ucap Andra kepada JPNN Banten, Rabu (28/8).
Andra memastikan proses pendaftaran ke KPU akan didampingi semua partai pengusung yang tergabung dalam KBM.
"Insyaallah, pasangan Andra Soni-Dimyati setelah didaftarkan akan bekerja bersama dalam rangka memenangkan pilkada," ujar dia.
Selain itu, menanggapi beralihnya dukungan Partai Golkar pihaknya memastikan tidak berdampak pada parpol koalisi pengusung Andra-Dimyati di Pilgub Banten.
"Tim kami sudah siap secara lahir. Insyaallah kami mempunyai kesiapan untuk menang," tutur dia. (mcr34/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Andra Soni-Dimyati Natakusumah yang batal didukung Partai Golkar bakal lakukan ini sebelum mendaftar ke KPU di Pilgub Banten.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Abdul Malik Fajar
- BPK Diminta Audit Dana Hibah Pemilu dan Pilkada 2024
- Gali Potensi Lokal, Mendes PDT Yandri Susanto Keliling Desa di Banten
- Pedagang Pasar Baru Gresik Yakin Pilih Khofifah-Emil: Pemimpin yang Terbukti Merakyat
- Jamin Keselamatan Kerja, Penjabat Gubernur Jateng Pastikan Petugas Adhoc Dalam Pilkada Terdaftar BPJS Ketenagakerjaan
- Ahmed Zaki Iskandar Minta Kader Golkar Bekerja Keras Memenangkan Ridwan Kamil-Suswono
- Golkar Dorong DPR Bentuk Panja untuk Memelototi Kasus Tom Lembong