Andrea Hirata Sebut Mahar Laskar Pelangi Adalah Pahlawan
jpnn.com - MANGGAR - Penulis novel tetralogi Laskar Pelangi Andrea Hirata mengaku terkejut atas meninggalnya Verrys Yamarno, pemeran Mahar dalam adaptasi filmnya "Laskar Pelangi". Ia pun bertutur kenangannya dan menilai sosok pemuda berusia 18 tahun itu.
Andrea mengatakan meninggalnya pemeran Mahar ini menjadi berita sedih bagi tanah kelahirannya di Belitong. Melalui film yang diperankannya, kata Andrea, Verrys sangat berkontribusi besar bagi Belitong.
"Film yang diperankannya membesarkan nama Belitong. Dia contoh anak muda daerah yang bersinar. Namun hari ini sinar itu redup karena kehendak Illahi," sebutnya kepada Beltiong Ekspres (Grup JPNN.com).
Di mata Andrea, Verrys juga merupakan sosok seorang Pahlawan. "Dimata Saya Verrys ini adalah Pahlawan, karena perannya di Laskar pelangi ikut serta dalam mengenalkan Belitong hingga mendunia, anak muda enerjik yang penuh bakat. Tentu saya merasa kehilangan, bukan hanya saya, tetapi juga keluarga dan Pulau Belitong," ujar Andrea saat dihubungi Belitong Ekspres melalui selulernya Selasa (13/1) usai pemakaman Verrys. (feb/awa/jpnn)
MANGGAR - Penulis novel tetralogi Laskar Pelangi Andrea Hirata mengaku terkejut atas meninggalnya Verrys Yamarno, pemeran Mahar dalam adaptasi filmnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Konser Dua Lipa di Jakarta Batal Digelar, Ini Sebabnya
- Adinia Wirasti Hingga Ajil Ditto Bintangi Film HITBK
- Libatkan Lyodra, UBS Gold Sukses Gelar Shibuya Golden Takeover
- Bagi Para Calon Pengantin, Ayo Merapat ke Bridestory Fair 2024 di PIM 3
- Soal Laporan Wenny Ariani, Rezky Aditya Siap Tes DNA dan Tanggung Jawab
- Kemeriahan Ajang Puteri Anak dan Remaja Indonesia 2024