Andrew Andika: Meminta Maaf Kepada Istri Dan Anak-Anak
jpnn.com - Pemain sinetron Andrew Andika akhirnya muncul ke hadapan publik setelah ditangkap atas dugaan penyalahgunaan narkoba oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat.
Adapun dia dan 5 tersangka lainnya dihadirkan dalam konferensi pers ungkap kasus di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (1/10).
Dalam kesempatan tersebut, Andrew Andika pun menyampaikan permintaan maaf kepada pihak keluarga atas perbuatannya.
"Saya mau meminta maaf kepada keluarga saya, keluarga besar saya," ujar Andrew Andika di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa.
Dia juga menyampaikan permintaan maafnya kepada Tengku Dewi dan kedua buah hati mereka.
"Saya mau minta maaf kepada istri dan anak-anak saya," kata Andrew Andika.
Dia lantas mengingatkan masyarakat agar jangan sampai terjerumus ke barang haram tersebut.
"Saya mau berterimakasih kepada polres metro jakarta barat khususnya satnarkoba karena sudah memberikan yang terbaik untuk saya, sudah mengedukasi saya tentang narkotika," tutur Andrew Andika.
Andrew Andika pun menyampaikan permintaan maaf kepada pihak keluarga atas perbuatannya.
- 2 Bandar Sabu-Sabu Ini Bawa Senjata Api Laras Panjang Lewat Markas TNI
- Kisah Jenderal Gondrong ke Iran demi Berantas Narkoba, Dijaga Ketat di Depan Kamar Hotel
- Konsisten Berantas Narkoba di Riau, Anak Buah Irjen Iqbal Amankan 53,6 Kilogram Sabu
- BNN Gagalkan Penyelundupan Narkoba, 44 Orang Ditangkap, Ada yang Simpan di Alat Vital
- Bea Cukai Berhasil Mencegah 7,4 Ton Narkoba Masuk Indonesia Sepanjang 2024
- Hendri Berani Bergulat dengan Polisi